Selamat Pagi sobat Teman Saham. hari ini ada 2 emitmen yang baru IPO , yaitu PT Pratama Abadi Nusa Industri Tbk atau bisa disebut PANI . PT Pratama Abadi Nusa Industri sendiri melaksakan IPO di harga Rp 108 per lembarnya. Pada pembukaan perdagangan 18 September 2018 ini sama dengan kode PANI ini sudah mencapai titik ARA ( Auto Reject Atas ) harga harian yang diperbolehkan oleh BEI.
Sebelum jauh membahas PT Pratama Abadi Nusa Industri, Kami akan mencoba menelisik siapa sebenarnya PT Pratama Abadi Nusa sendiri . PT Pratama Abadi Nusa Industri terletak di Kota Tangerang , Banten dengan alamat lengkap Jl Aria Jaya Santika No. 33 Pasir Bolang , Tiga Raksa. PT Pratama Abadi Nusa Industri merupakan perusahaan pembuatan wadah kaleng untuk produk – produk lem perekat atau lainnya. Setelah kami telisik menuju website resmi mereka di pratamaabadi.com. Kami menemukan hal yang mungkin menjadi bahan pertimbangan kuat kami untuk berinvestasi di perusahana ini. Walaupun Efek IPO saham ini masih bisa terasa hingga 3 kali kedepan.
Dilihat dari sistem bisnisnya , Kami rasa PANI sendiri merupakan perusahaan Vendor . Atau perusahaan pembuat Kaleng wadah yang memang sudah di khususkan oleh para customernya. Customer PT Pratama Abadi Nusa Industri sendiri adalah PT. Harma Sumber Utama , PT. Grand Chemical Indonesia , PT. Cosmos Indo Ink, PT. Davi Etania Abadi , PT. Sung Lim Chemical dan PT. Sky Tape Indonesia.
Untuk prospek bisnis saham PANI ini kami belum bisa menilisik lebih dalam dikarenakan peluang bisnis produsen kaleng kemasan sendiri di indonesia sudah mulai jarang digunakan, mereka sudah banyak beralih menggunakan kertas ataupun plastik sebagai pembungkusnya.
Dari Segi Fundamental Perusahaan . Kami pun belum bisa menyaran kan untuk menyimpan saham – saham ini . Dikarenakan kami melihat jika perusahaan ini mengalami kerugian dalam laporan keuangan terakhirnya. Kami tidak bisa memberikan saran apapun untuk saham ini . Mungkin peminatnya banyak dikarenakan belakangan ini efek ipo bisa melejit hingga harga tertinggi. Saran saya untuk saham ini Adalah SHORT TRADE . Berikut adalah Screen Shoot Analisa FA dari Aplikasi TESA kami, berdasarkan LK terakhir
Mohon maaf jika ada kesalahan kata ataupun kekurangan kata. Untuk info lebih lengkap bisa di channel kami ataupun group publik kami