Beberapa bulan lalu , di Bursa Efek Indonesia kedatangan salah satu emitmen Syariah dari PT Bank Rakyat Indonesia. Emitmen ini namanya adalah PT Bank Rakyat Indonesia Syariah dengan kode BRIS . Saham ini menjadi primadona kalangan investor syariah. Dilihat dari bisnisnya , BRIS ini memiliku peluang bisnis yang sangat bagus. Dimana kedepan perbankan syariah menjadi salah satu pilihan masyarakat indonesia. Mengingat indonesia merupakan negara muslim terbesar di dunia, maka sektor syariah pasti akan menjadi pilihan untuk kedepannya.
Namun ditahun ini sektor syariah masih kurang populer di kalangan masyarakat indonesia. Kenapa? Mungkin hanya sedikit orang yang sudah beralih ke sektor syariah , karena mereka sudah mengetahui anjuran Islam . Lalu mereka kemana yang muda ? kami menilai , Banyak anak muda indonesia belum memanfaatkan sektor syariah ini . karena mungkin mereka kurang mengetahui atau mungkin karena masih lebih populer bank non-syariahnya.
Namun kami memandang , di tahun berikutnya emitmen Bank Syariah akan menjadi pilihan rakyat indonesia. Mengingat Indonesia juga penyumbang jemaah Umroh atau Haji terbesar ke negri Saudi Arabia , dimana sekarang pendanaan Haji & Umroh banyak menggunakan bank syariah bisa memberikan efek baik untuk bank syariah ini.
Pendanaan Syariah, Haji & Umroh serta kredit UMKM syariah menjadi pusat bisnis Bank ini . Dilansir dari Kontan bahwa rata – rata pendapatan bank sektor syariah bertumbuh di atas pasar . Ini menjunjukan betapa sektor syariah sudah mulai banyak di minati oleh masyarakat indonesia. PT Bank Rakyar Indonesia sendiri membubuhkan keuntungan 11,5%. lalu tahun depan Bank Rakyat Indonesia menargetkan pendapatan sebesar 250 milliar sampai ahir tahun ini.
Maka dari itu kami memberikan rating B+ untuk saham ini . dimana kami memberikan Target Price di Rp 1500/Share . Adapun secara Fundamental kami melihat saham BRIS ini cukup baik, namun berhubung baru ipo kami masih belum bisa mendapatkan informasi keuangan secara lanjutan . mungkin kami masih harus melakukan kajian hitung manual . Namun berikut adalah Screen Shoot perhitungan dari skuritas Indopremier Skuritas melalui Aplikasi IPOT ( Indopremier Online Trading ).
Dilihat dari Finansial Report, yang digunakan untuk IPO, Saham BRIS ini memiliki fundamental yang bagus. Ini bisa menjadi tabungan kita untuk masa depan. Kami hanya melakukan review saham ini jadi kami tidak memberikan analisanya , karena sampai saat ini keadaan market IHSG masih terkoreksi sangat dalam. Akibat dari imbas perang dagang yang di cetuskan oleh trum.
Semoga tulisan ini bisa membantu anda dalam memilih emitmen untuk jangka panjang